Di serial ini, Bieber berperan sebagai seorang remaja bermasalah bernama Jason McCann yang dihadapkan pada keputusan sulit menyangkut saudara satu-satunya. Hal ini mengakibatkan konfrontasi dengan tim CSI. George Eads (Black Wolf, Two And A Half Man), yang berperan sebagai Agen CSI Nick Stoves, yang beradu akting dengan Justin dalam beberapa scene, mengacungkan jempol untuk bintang muda ini.
Dengan absennya of Dr. Raymond Langston (Laurence Fishburne: Matrix, What’s Love Got To Do Whit It, Mission: Impossible III), terakhir kali terlihat sedang berjuang melawan maut setelah ditusuk seorang psikopat bernama Nate Haskell dalam episode finale musim lalu, Nick Stoves pun mencuat ke permukaan. Dia membuktikan dirinya sebagai murid Gilbert “Gil” Grissom yang terhebat ketika dia menunjukkan kemampuannya dalam membaca kesalahan, sama seperti Grissom ‘The Bugman’ yang telah banyak memecahkan kasus sebelumnya.
CSI musim ke-11 ini tidak hanya soal kriminal dan kesalahan melulu, tetapi juga terselip bumbu cinta. Para penggemar Penyelia CSI Catherine Willows (Marg Helgenberger: Tootsie, Erin Brockovich, Wonder Woman) akan senang saat mengetahui bahwa dia memiliki pujaan hati bernama Detektif Vartann (Alex Carter: Burn Notice, Leverage, 24).
Selain itu, ada juga penampilan sederetan bintang tamu terkenal mulai dari Playboy Bunny Holly Madison (The Last Broadcast, Scary Movie 4, The House Bunny), Elliot Gould (Ocean’s Eleven, Friends, American Pie) sampai Dita Von Teese (The Death Of Salvador Dali, Blooming Dahlia), yang akan menampilkan potret klasik seorang wanita Hollywood berbahaya. Wajah lama dan baru juga turut menghiasi musim terbaru ini, dengan kembalinya Jorja Fox (Three Weeks In Daytona, Next Exit, Down With The Joneses) yang digemari pemirsa, bersama juga dengan dua pemain baru Katee Sackoff (Battlestar Galatica, 24, Halloween: Resurrection) yang akan berperan sebagai seorang penyidik yang keras, penuh semangat namun temperamental; dan Sienna Guillory (Eragon, Resident Evil: Afterlife, The Big Bang) yang berperan sebagai teknisi/ahli bom pertama dalam serial ini. Semua ini menjanjikan musim yang penuh aksi bagi para pemirsanya.
Mulai dari Sqweegel, pembunuh serial baru, yang menghukum pahlawan setempat yang memiliki rahasia tersembunyi (berdasarkan tokoh dalam novel kedua Anthony Zuiker berjudul Dark Prophecy), sampai pada konvensi vampir dan werewolf (manusia serigala) hingga serangan ikan hiu, dapat dipastikan bahwa para pemirsa akan disajikan tontonan yang menegangkan dalam serial CSI: Crime Scene Investigation musim ke-11 ini. Berbagai hal yang menarik akan hadir pada bulan Maret hanya di kanal AXN, yang akan tayang perdana dan eksklusif mulai 1 Maret 2011, pk. 21.00 WIB, dan selanjutnya ditampilkan tiga kali seminggu dari Selasa, Rabu dan Kamis pada jam yang sama.
( Untuk link donlotnya masih proses update.. hehe )